Hikmah puasa ramadhan dan Manfaat Puasa Ramadhan | Bulan
Ramadhan, tahun ini sangat istimewa! Karena terasa sekali ramainya daripada
tahun 2020 dan juga tahun 2023. Ditambah lagi, sekarang banyak masyarakat
Indonesia yang Non-islam ikut merayakan kedatang bulan puasa juga, dengan
berburu takjil.
Bahkan
ramai di sosial media tentang istilah War Tajil, dimana masyarakat Non-Islam
berburu takjil mulai dari jam 2 siang, mendahuli masyrakat muslim. Momen ini,
terasa menyenangkan karena mengisyaratkan toleransi beragama yang kuat sekali
di Indonesia.
Dalam
artikel sebelumnya, saya membahas tentang Keutamaan Bulan Ramadhan Dan Dalilnya,
untuk menambah informasi kamu tentang puasa ramadhan, pada artikel kali ini
saya akan membahas secara khusus tentang hikmah puasa ramadhan dan Manfaat puasa
Ramadhan.
Hikmah Puasa
Ramadhan
Jadi,
Apa
saja hikmah puasa di bulan Ramadhan? dan kira-kira Puasa mengajarkan kita untuk apa
sih? Yuk kita bahas langsung, dibawah ini!
Kita bisa
Melatih Diri Untuk Terbiasa Beribadah
Hidup
manusia memang ada naik turunnya, kadang naik sekali iman kita dan rajin
beribadah, kadang juga turunnya gila-gilaan, sampai sholat juga di akhir waktu.
Nah, momen bulan puasa ini bisa kita gunakan untuk melatih diri agar terbiasa
beribadah.
Bisa Lebih Meningkatkan
disiplin
Dalam
islam, sebenarnya semuanya sudah serba disiplin. Mulai dari Sholat yang 5
waktu, tata cara melaksanakan sholatnya, mulai dari mengambil air wudhu dan
lainnya. Tapi, terkadang kita tidak terlalu disiplin dan tidak teratur dalam
menjalankan ibadah.
Moment
puasa ramadahan ini, menjadi kesempatan kita untuk lebih meningkatkan sikap
disiplin kita dalam menjalankan ibadah dan juga aktifitas pekerjaan
sehari-hari. Mulai dari bangun pagi buta untuk makan sahur, dan dilanjutkan
dengan sholat shubuh lalu melakukan aktifitas lainnya sampai nanti berbuka
puasa.
Bisa Membantu
Kita Mengontrol emosi
Salah
satu hikmah bulan puasa yang paling saya sukai adalah, bisa membantu kita untuk
mengontrol emosi. Karena selama berpuasa kita diwajibkan untuk mengontrol emosi
dan tidak boleh berlebihan. Jadi, selama berpuasa kita akan belajar bagaimana
caranya untuk mengontrol emosi.
Berguna Untuk
Menjernihkan hati dan pikiran
Kalau
kamu saat ini sedang pusing pikiranya dan hatinya penuh dengan dendam yang
tidak berkesudahan. Menjalankan ibadah puasa menjadi hal yang sangat
bermanfaat. Karena berpuasa, dapat membantu kita untuk bisa intropeksi diri dan
membershikan jiwa, hati dan pikiran kita untuk menjadi lebih sehat.
Nah,
sekarang kamu sudah tau kan, tentang hikmah bulan puasa. Sebenarnya masih
banyak lagi hikmah bulan puasa, kamu bisa bertanya langsung ke guru ngaji kamu
atau ustadz yang kamu kenal. Sekarang
yuk berlanjut pembahasanya tentang manfaat puasa ramadhan.
Manfaat Puasa
Ramadhan
Manfaat
puasa ramadhan itu, banyak sekali. Dan sudah ada penelitiannya tentang itu.
Pokokknya sangat bermanfaat deh! Tapi, kalau kamu masih penasaran tentang
manfaat puasa ramadhan dan masih mencari tau tentang tentang Apa
saja Manfaat puasa Ramadhan? dan Apa tujuan disyariatkan puasa Ramadhan?
kamu bisa menemukan jawabanya, dibawah ini!
Bermanfaat
Untuk Menurunkan Berat Badan
Buat
kamu yang pengen diet, berpuasa menjadi jalan yang baik untuk melakukanya.
Karena dengan berpuasa kamu bisa meningkatkan metabolisme tubuh dan bisa
menigkatkan pembakaran kalori ditubuh kamu. Dan hasilnya, tentu berat badan
kamu akan turun dengan sehat.
Jadi,
kamu tidak perlu lagi operasi sedot lemak atau menjalankan diet ekstream dengan
menggunakan obat-obatan yang belum tentu bermanfaat dan ada hasilnya.
Bisa Menjaga
Kesehatan Jantung
Menurut
penilitan yang dilakukan, dinyatakan bahwa orang yang berpuasa selama satu
bulan penuh itu diketahui memiliki resiko penyakit jantung dan kolestrol yang
rendah. Karena selama berpuasa, kita akan dipaksa untuk mengatur pola makanya
menjadi lebih sehat dan waktunya yang teratur.
Mengendalikan
Nafsu Makan
Manfaat
lainnya dari berpuasa adalah, bisa untuk mengedalikan nafsu makan. Khususnya
untuk penderita obesitas, dengan berpuasa dapat membantu tubuhnya mengeluarkan
hormone pemicu rasa normal kembali normal dan tidak berlebihan.
Jadi,
dengan banyaknya manfaat dan hikma bulan puasa itu. Kamu masih enggan untuk
berpuasa? Yuk mulai kembali aktif berpuasa dan menjalankan ibadah-ibadah
lainnya! Mumpung masih dikasih kesempatan menemui bulan Ramadhan kan, belum
tentu tahun depan masih ketemu!
Post a Comment for "Hikmah puasa ramadhan dan Manfaat Puasa Ramadhan"